Kamis, 25 April 2013

HATIKU TERTINGGAL DI PULAU SEMPU



Segara anakan Pulau Sempu
Pernahkah kalian mendngar kata-kata “sempu”? Sempu adalah sebuah pulau yang terletak di sebelah selatan kota malang, tepatnya di sebelah selatannya pantai sendang biru. Pulau Sempu merupakan sebuah destinasi wisata yang cukup terkenal di kalangan para traveler. Untuk mencapai pulau ini, pertama-tama kita harus ke pantai sendang biru terlebih dahulu yang bisa kita tempuh dengan waktu sekitar 120 menit dari kota malang. Jika sudah sampai di pantai sendang biru, baru kita bisa menyeberang ke pulau ini.
Pulau sempu tidak begitu besar, tapi pulau ini menyuguhkan wisata yang cukup indah & menantang. Indah karena didalamnya terdapat sebuah segara anakan dengan pasir putih yang menawan dimana air segara anakan tersebut berasal langsung dari air laut samudra Hindia yang masuk melalui sebuah lubang dari bebatuan tebing yang memisahkan pulau ini dengan laut lepas samudra Hindia. Menantang karena kita harus jalan kaki kurang lebih selama 2 jam dari bibir pulau untuk mencapai lokasi segara anakan ini. Bagaimana kita bisa ke pulau ini??
Di pantai sendang biru sendiri ada banyak perahu yang bisa kita sewa untuk mengantarkan kita ke pulau ini. Dengan membayar perahu tersebut, kita akan diantarkan dan akan dijemput saat kita keluar dari pulau ini. Semuanya terserah kesepakatan kita dengan nelayan pemilik perahu yang akan mengantarkan kita. Entah itu harga sewanya, maupun waktu kapan kita akan dijemput karena sudah barang tentu, kita menginap dan mendirikan tenda dipulau yang eksotik ini.


Pertama-tama, kita bisa menitipkan kendaraan kita di rumah warga seputaran pantai sendang biru. Setelah itu kita harus ijin kepada dinas setempat, karena belum tentu kondisi disana bisa kita kunjungi karena terkadang cuaca yang ekstrim dan ombak besar yang terkadang bisa menghambat kita hingga kita tidak diijinkan untuk ke pulau ini. Setelah semuanya siap, baru kita bisa menyeberang ke pulau ini. Lama waktu untuk menyebarang adalah sekitar 5-10 menit. Jika kita ingin ke pulau ini, siapkan saja bekal yang cukup termasuk tenda, makan dan air minum. Yang harus kita tahu adalah bahwa di pulau ini tidak ada sinyal telepon sama sekali, jadi kita harus siap untuk tidak berkomunikasi dengan dunia luar.

2 comments:

Unknown mengatakan...

kalimatnya lugas mudah dipahami pantas kalo ente jadi juara di ajang blogger masbro, slmt & terus berkarya yak

wahyumedia mengatakan...

Terima kasih mas Anang.... :))