Saat ini, kita sering mendengar kata-kata Speedy. Bagi sebagian orang, kata-kata Speedy mungkin masih sangat asing di telinga mereka. Tapi, di telinga orang-orang IT, hal itu sudah tidak asing lagi. Lalu, apa Speedy itu??Speedy adalah sebuah ISP ( Internet Service Provider ) yaitu sebuah perusahaan atau badan yang menyelenggarakan jasa layanan sambungan internet yang dimiliki oleh Telkom Indonesia .
Setiap ISP atau sebut saja Speedy, akan mempunyai jaringan baik secara domestik maupun internasional yang memungkinkan pelanggan atau pengguna dari sambungan yang disediakan oleh Speedy dapat terhubung ke jaringan internet global. Jaringan disini berupa media transmisi yang dapat mengalirkan data yang dapat berupa kabel (modem, sewa kabel, dan jalur lebar), radio, maupun VSAT.
Berbicara mengenai Internet, rasanya sangat tidak mungkin, jika di zaman yang semodern ini seseorang tidak membutuhkan sebuah Internet. Apalagi bagi orang-orang yang tiap hari membutuhkan informasi yang cepat,praktis atau butuh untuk menghubungi mitra-mitra kerja mereka yang berada di suatu jarak yang sangat jauh,atau bahkan hanya untuk sekedar hiburan. Mereka tentunya akan membutuhkan yang namanya Internet. Jadi sekarang ini, Internet sudah menjadi suatu kebutuhan pokok dan sudah menjadi bagian dari hidup kita.
Speedy, salah satu perusahaan ISP terbesar di Indonesia , berusaha untuk menjawab semua kebutuhan itu. Dengan berbagai program dan pengalaman yang telah dimiliki, pastinya mereka akan berusaha untuk menjadi yang terbaik diantara semuanya,diantara perusahaan-perusahaan ISP di Negeri ini. Nah, usaha itu diantaranya adalah dengan mengeluarkan program-program atau content baru mereka yang belum lama mereka luncurkan. Diantaranya adalah :